Jumat, 09 Oktober 2009

segala rasaku tentangmu

: untuk Astu Prasidya




dulu,
aku tahu namamu
ternyata Astu
setelah satu semester berlalu
dan aku tetap memperhatikanmu diam-diam
dari balik jendela kelasku

dulu,
kau tak pernah tahu
segala rasaku tentangmu
hingga aku lulus dari tempat itu

kini,
aku tahu dirimu
masih seperti dulu
tetap menjadi pujaan bagi perempuan-perempuanmu
pun aku masih sama seperti dulu
malu-malu memperhatikanmu dari jarakku

kini,
aku harap kau tahu
tentang segala rasaku
tentangmu
meski kelak, kau bukan milikku






(10 Oktober 2009)

Tidak ada komentar: